Sabtu, 31 Januari 2015

PsychoFren Day Kemarin dan Besok


Yahhh, kurang lebih sebulan lagi kita menuju psychofren day, hari di mana kami dikukuhkan sebagai mahasiswa oleh kakak-kakak BEM. Mari sejenak kita membahas logo dan tema dari PsychoFren Day kali ini mulai dari tahun pertama sampai tahun ini.

1. 2 maret 2013 | 1 Tahun Bersama PsychoFren. Makna dari tema 1 tahun bersama menunjukkan bahwa dalam usia setahun kami masih tetap bersama, masih tetap kompak, dan masih sering kerja tugas dan belajar bersama. Sedangkan logo dari psychofren day diberikan sentuhan emas dan hitam sehingga terkesan elegan. itu ajah heheh



2. 2 Maret 2014 | 2 Tahun Berkarya. Maksud dari dua tahun berkarya bahwa dalam dua tahun kami telah melewati banyak tantangan dan sudah beberapa prestasi yang telah kami peroleh, mulai dari juara umum harla dan beberapa penduduk psychofren banyak yang go nasional dan menorehkan prestasi. Sedangkan logonya dibuat seperti lipatan kertas, jadi lipatan kertas ini diibaratkan sebagai karya kerajinan tangan yang asli buatan sendiri :) haha sotta'nya





3. 2 Maret 2015 | 3 Tahun Berjuang. Nah, setelah banyak bersama dan banyak menciptakan karya, tiba saatnya kita berjuang. TIba saatnya anak-anak 2011 harus berjuang agar bisa menyelesaikan skripsinya. Terutama yang masih berjuang untuk ambil mk skripsi. Logonya diberikan sentuhan warna-warni dengan bentuk menyerupai gadget, warna-warni itu menunjukkan sosial media yang sering kami gunakan ketika ingin berkomunikasi saat ini karena sudah jarang kami bertatap muka, karena masing-masing sudah sibuk dengan dunia nyatanya, jadi hanya gadget lah yang bisa membuat kita masih tetap berkomunikasi. 






















Share:

0 komentar:

psychofren lirik

Teks PsychoFren (lagu angkatan)

Saat mengenalmu kau selalu di hati
memberiku inspirasi menjalani hariku
suasana berbeda selalu ku damba
PsychoFren angkatanku
tiada duanya...

#
Kepakan semangat mu
PsychoFren
Raih semua mimpi
PsychoFren
menyiapkan asamu
satukan hati kita untuk....
PsychoFren

Perjalanan in tak mudah bersama kita bisa
melalui semua berbagai macam masalah
gengamlah tanganku sadarkan ku tak sendiri
PsychFren angkatanku
tiada duanya....
back to #